Halaman

Powered By Blogger

Minggu, 09 Desember 2012

Contoh Kesalahan dalam media massa


Buruh di Batam Minta Kapolda Kepri Dicopot


Batam - Belasan ribu buruh kecewa dengan tindakan brutal para aparat di Kantor Wali Kota Batam. Mereka nuntut Kapolda Kepri dan Wakapolres Batam dicopot.

"Kami demo tidak ada bertindak anarkis. Bentrok terjadi, saat hujan turun kita akan berteduh di Kantor Wali Kota. Di saat itu, desak-desakan, terus polisi main pukul, dan meletuskan senjata. Empat buruh terluka serius akibat tembakan peluru karet," kata Imron dari aliansi buruh di Batam kepada detikcom, Jumat (25/11/2011).

Sikap polisi yang main tembak dan melakukan penganiayaan ini, membuat buruh meminta kepada Kapolri untuk mencopot Kapolda Kepri Wakapolres Batam .

"Kalau bukan karena ulah polisi, kita juga tidak bertindak brutal. Polisi duluan yang melakukan tindakan tidak manusiawi menembaki buruh. Bohong besar, kalau polisi menyebut menembakan ke udara. Bisa dilihat sendiri, empat buruh masih terbaring di rumah sakit akibat kena tembakan aparat," kata Imron.

Kasus penembakan aparat ini juga sudah dilaporkan buruh Komisi III DPR RI. Dalam laporannya, mereka juga meminta agar Komisi Hukum dan HAM itu merekomendasikan pencopotan Kapolda Kepri dan Waka Polres Batam.

"Sudah banyak kerugian yang ditimbulkan karena ulah polisi yang bertindak brutal kepada buruh. Dari awal kita sudah sepakat melakukan aksi demo secara damai. Tapi memang polisi duluan yang melakukan penganiyaan terhadap dan menembaki ke arah buruh," kata Imron.


Kesalahannya adalah :
1.      Di copot seharusnya menggunakan kata “diganti” karena kata copot merupakan kata tidak baku.
2.      Nuntut seharusnya menuntut.
3.      Bentrok terjadi, saat hujan turun kita akan berteduh di Kantor Wali Kota. Seharusnya Bentrok terjadi saat hujan turun, sehingga kami berteduh di Kantor Wali Kota.
4.      Di saat itu, desak-desakan, terus polisi main pukul, dan meletuskan senjata. Seharusnya “Di saat itu desak-desakan, terus polisi main pukul dan meletuskan senjata.
Kalimat 3 dan 4 ini tidak efektif dan penggunaan tanda koma tidak tepat.
5.      Bohong besar, kalau polisi menyebut menembakan ke udara. Kalimat ini tidak tepat seharusnya “Bohong besar, kalau polisi menyebut hanya menembakkan ke udara”.
6.      Detikcom seharusnya detik.com.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar